Cara Mengaktifkan Keyboard Laptop dengan Cepat & Virtual Keyboard

Cara Mengaktifkan Keyboard Laptop – Dalam sebuah perangkat komputer, tentu keyboard adalah sesuatu yang sangat penting. Lantas apa jadinya jika keyboard bermasalah saat adanya kebutuhan darurat?

Sebenarnya ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi hal tersebut salah satunya dengan menggunakan  keyboard virtual, tapi bagaimanakah caranya?

Apa itu Keyboard virtual? Sampai saat ini keyboard virtual masih sangat jarang digunakan untuk menggantikan fungsi dari keyboard fisik. Walaupun secara sadar hampir semua orang sudah menggunakannya pada smartphone mereka.

Hanya saja, masih banyak orang yang tak mengetahui jika  keyboard virtual tersebut juga dapat digunakan pada komputer.

Nah, ada beberapa cara mengaktifkan keyboard laptop mulai dari menuju ke halaman setting windows sampai menggunakan software pihak ketiga untuk bisa menggunakan keyboard virtual  atau biasa disebut dengan on screen keyboard.

Meskipun saat ini anda jarang menggunakannya tetapi percayalah, suatu saat nanti momen keyboard eror pasti akan datang sehingga butuh on screen keyboard untuk dapat menggunakan komputer dengan maksimal.

Akses Menggunakan CMD

cara menggunakan command prompt
Credit: Teknolah

Salah satu cara mudah untuk mengeluarkan keyboard screen adalah dengan menggunakan cmd. Caranya juga tergolong amat sederhana serta rasanya tak mungkin seseorang tak mengenal cmd yang mana sesuatu yang amat basic dalam sistem operasi windows.

  • Pertama buka cmd dengan ketik “cmd” pada kolom search pada windows
  • Kumian setelah terminal cmd terbuka, ketok osk untuk memunculkan on screen keyboard.
  • Kemudian keyboard akan muncul secara otomatis pada layar laptop anda. Tentunya cara ini bekerja pada sistem operasi windows saja. Untuk linux dan mac os cara ini kemungkinan tidak akan bekerja.

Cara Mengaktifkan Keyboard Laptop Menggunakan Laman Setting

cara mengaktifkan keyboard
credit: Gcf learnfree org

Nah, kalau cara mengaktifkan keyboard laptop tergolong cara yang sangat mudah bahkan membutuhkan waktu paling sedikit. Menggunakan setting pada system tentu akan memudahkan kinerja seseorang karena adanya user interface yang memang sudah didesain dengan baik oleh pihak windows.

  • Pertama, arahkan mouse ke bagian start menu
  • Kemudian pilih setting pada bagian kanan atas
  • Dalam user interface halaman ini akan menunjukan beberapa pilihan
  • Pilih on screen keyboard
  • selesai

Dengan begitu keyboard virtual sudah siap digunakan sebagai pengganti untuk keyboard fisik anda. Bagaimana? Tentu cara ini dapat dibilang sangat mudah apalagi jika anda sudah biasa menggunakan windows sebagai daily driver.

Menggunakan Control Panel

cara mengaktifkan keyboard
credit: Wikipedia

Salah satu cara lainya adalah menggunakan kontrol panel sebagai media pengaktifan untuk menggunakan keyboard virtual.

Untuk membuka control panel sendiri, anda dapat menggunakan cara bisa melalui file manager atau langsung dengan menekan tombol home+u setelah itu langsung akan masuk kebagian kontrol panel pada komputer atau laptop.

Dalam kontrol panel, cari menu bernama ease of access center. Kemudian pilih opsi start on screen keyboard yang mana akan langsung membuka akses dari keyboard layar untuk muncul pada layar utama device tersebut.

Sebenarnya ada banyak opsi yang tersedia di dalam ease of access tetapi untuk saat ini hal anda perlukan adalah menggunakan keyboard virtual jadi rasanya sudah cukup tanpa perlu mempelajari hal lainnya.

Menggunakan Windows Run

cara mengaktifkan keyboard dengan run
credit: Winpoin

Salah satu cara mudah lainya untuk bisa menggunakan keyboard virtual adalah dengan mengaksesnya melalui windows run. Dalam prakteknya windows run dapat digunakan sebagai alat untuk mencari apapun yang dada di dalam windows tersebut. Cara kerjanya sangat mirip dengan spotlight pada mac os.

  • Pertama tekan tombol home windows+r untuk memunculkan windows run pada layar utama.
  • Kemudian ketik saja “on screen keyboard”
  • Setelah itu ketuk enter
  • Fitur on screen keyboard akan langsung aktif secara otomatis

Cara Mengaktifkan Keyboard Laptop di Linux dan Mac Os

cara aktifkan keyboard di linux dan mas os
credit: Buka Review

Untuk cara mengaktifkan keyboard laptop di linux kurang lebih sama saja, hanya dikarenakan perbedaan sistem operasi sudah pasti hal itu akan membuat perbedaan dalam urusan setting dan lain-lain. Untuk linux mint misalnya,  untuk tipe linux mint 20.04 anda hanya perlu melakukan search pada home kemudian ketik onboard kemudian enter.

On screen keyboard akan langsung muncul untuk membantu proses pengetikan dengan menggunakan keyboard virtual atau screen keyboard.

Untuk mac os caranya jauh lebih sederhana lagi, tinggal buka spotlight dengan tombol “super+space” lantas ketikan on screen keyboard, aplikasi virtual keyboard akan menyala dan dapat digunakan sebagaimana mestinya.

Dengan kata lain, proses penggunaan dari virtual keyboard dimanapun sebenarnya sama saja, akan tetapi memang butuh cara yang berbagai macam untuk bisa melakukan quick akses hingga non-quick akses.

Custom Hotkey

cara aktifkan keyboard laptop
credit: Alphr

Salah satu cara mengaktifkan keyboard laptop virtual adalah dengan custom hotkey.  Custom hotkey dapat membuat anda mengakses keyboard virtual dalam satu kali tekan saja! Hal semacam ini dapat menambah produktivitas secara signifikan terlebih jika cukup sering menggunakan keyboard virtual.

Namun, untuk bisa menggunakan custom hotkey anda harus memiliki software tambahan agar hotkey bisa diprogram secara manual. Sebab pihak windows tidak menyediakan custom hotkey bagi beberapa keperluan di dalam sistem mereka.

Tetapi anda dapat menambahkannya sendiri guna membuat hotkey secara otomatis untuk menampilkan keyboard virtual.

Untuk pengguna linux, khususnya elementary os tak perlu menggunakan software tambahan sebab linux biasanya memberikan opsi custom hotkey untuk beberapa distro.

Yang jelas menggunakan hotkey akan mempermudah akses terhadap keyboard virtual tetapi juga akan menambah sedikit bebean kerja komputer dikarenakan butuhnya software pihak ketiga.

Keyboard Bahasa Asing

cara aktivasi keyboard laptop
credit Belajar bersama

Untuk fitur lain yang memang dapat digunakan sambil menggunakan virtual keyboard adalah menggunakan keyboard bahasa asing. Cara ini akan memudahkan anda dalam urusan menulis bahasa asing yang memiliki aksara berbeda.

Bahasa Rusia misalnya tak banyak orang bisa memahami keyboard bahasa Rusia dengan baik, maka dari itu dibutuhkan on screen keyboard untuk menulis tulisan dalam aksara Rusia.

Bagi anda yang tengah belajar bahasa asing fitur ini akan sangat membantu untuk latihan tulis menulis serta menipiskan ketergantungan seseorang terhadap google translate. Terlebih laghi jika anda harus menulis dalam bahasa china atau kanji, jika itu harus dilakukan melalui komputer terkadang hal tersebut akan sangat menyulitkan.

Untuk melakukan setting atau integrasi dengan beberapa bahasa, anda dapat langsung mengubahnya melalui language bar dalam panel di on screen keyboard biasanya panel setting bahasa dapat langsung diubah sesuai dengan kebutuhan.

Tidak hanya itu, bahkan anda bisa mengganti layout keyboard apabila tidak sesuai dengan keinginan.

Mengapa Fitur On Screen Keyboard Penting?

cara mengaktifkan on screen keyboard
credit: Fajr info

Sebenarnya jika dibilang penting juga, memang penting tetapi tidak terlalu krusial apabila tidak menemui kondisi darurat ataupun kondisi tertentu dimana keyboard tidak berfungsi atau tiba tiba rusak.

Hanya saja, pada saat yang dibutuhkan rasanya fitur semacam ini bisa jadi penyelamat bahkan alasan seseorang untuk memilih operating system tersebut. Maka dari itu perusahaan selalu mempertimbakan segala kemungkianan untuk saat-saat genting yang bahkan dianggap kecil oleh orang-orang.

Untungnya segala jenis software atau sistem operasi baik windows maupun linux sudah menyediakan virtual keyboard sebagai salah satu fitur mereka yang mana selalu ada da diberikan update ketika muncul pembaharuan dari pihak developernya.

Tentunya sebagai user seharusnya mengerti cara menggunakan virtual keyboard supaya tidak kesulitan ketika muncul kerusakan pada keyboard. Menggunakan bahasa asing, hingga membantu orang belajar menulis dalam bahasa asing juga dapat dilakukan melalui virtual keyboard.

Bagaimana Jika Virtual Keyboard Tak Muncul?

cara memunculkan keyboard virtual
credit: Dreamstime

Biasanya segala jenis kesalahan yang berkaitan dengan basic system dapat dibenahi melalui setting di device manager. Sayangnya ada beberapa kasus yang memang menunjukan jalan buntu ketika keyboard virtual tidak mau muncul.

Ada banyak yang berpendapat perlunya melakukan install ulang supaya bisa bisa dengan leluasa memakai on screen keyboard, ada juga yang bilang bahwa program semacam itu dapat dicari alternatifnya di internet.

Nah, jadi akan lebih bijak rasanya jika menggunakan software tambahan terlebih dahulu ketimbang langsung memutuskan untuk melakukan install ulang, sebab proses install ulang yang terbilang ribet dan juga waktu yang dibutuhkan tidak sedikit.

Tetapi pilihan itu tetap kembali pada anda sebagai pengguna utama. Kasus tak munculnya virtual keyboard dapat dikatakan sangat jarang terjadi, biasanya itu memang berawal dari proses instalasi yang kurang sempurna.

Mung dapat dinilai dari master .iso yang dipakai hingga proses pengunduhan file baru atau updating computer yang tak sempurna.

Meskipun dinilai sangat diperlukan untuk kesehatan komputer, windows update memang terkadang muncul disaat-yang tidak tepat. Ketika tengah tergesa-tergesa windows update terkadang muncul dan membuat proses booting menjadi sangat lama. Menyebalkan?

Tentu! Sayangnya, proses itu sebenarnya sangat diperlukan bagi komputer bahkan jika proses update berjalan kurang sempurna saja, hal itu dapat menimbulkan masalah yang baru bagi komputer.

“Lantas Bagaimana Solusinya?”

Yah tentu jika sudah tidak bisa diusahakan kembali maka disarankan untuk melakukan install ulang tetapi jika, software tambahan masih dapat digunakan maka tidak ada salahnya menggunakan software tambahan untuk bisa memakai on screen keyboard.

Keuntungan Menggunakan on screen keyboard

cara menggunakan keyboard virtual
credit: Download Source

Sebenarnya keyboard fisik memang terlalu sulit untuk bisa dihilangkan apalagi jika bicara soal perangkat komputer entah windows linux maupun mac os, hanya saja jika muncul sesuatu yang tidak disangka-sangka biasanya keyboard virtual menjadi kemudahan yang tiada tara.

Bagi anda yang belum begitu paham menggunakan keyboard fisik misalnya, akan sangat menyulitkan jika huruf yang ada dalam keyboard sudah hilang sepenuhnya. Itu bisa menjadi neraka yang nyata bagi mereka yang belum sempat menghafal posisi dari setiap huruf dalam keyboard tersebut.

Baca Juga: Cara Mengaktifkan Keyboard dengan Laptop

Mari ambil saja contoh, anda sedang berada di internet cafe yang tidak memiliki fasilitas cukup baik. Bisa terbayang dong, kondisi keyboard yang sudah tak bertulisan itu? Jika memaksakan diri hasilnya justru akan menjadi banyak typo yang menjengkelkan.

Oleh karena itu meskipun keyboard fisik tidak absen, bisa saja orang tetap membutuhkan keyboard virtual untuk dapat melakukan aktivitas mengetik dengan nyaman.

Walaupun memang on screen keyboard selalu membutuhkan kesabaran untuk pengoprasiannya, bagaimana tidak? Anda harus melakukan klik terhadap setiap huruf apabila monitornya bukan touch screen.

Kalau hanya untuk satu kata maka itu tidak masalah, tapi jika yang dibutuhkan adalah 10 paragraf? Bisa-bisa menangis sambil nge-klik. Akan tetapi memang idealnya keyboard virtual semacam ini hanya akan digunakan pada saat darurat saja.

Leave a Comment