13 Rekomendasi Smartphone Samsung 2 Jutaan Terbaik yang Bisa Anda Pilih

Samsung 2 Jutaan – Persaingan ponsel dengan harga 2 jutaan memang terbilang cukup panas saat ini. Bagaimana tidak, hampir semua merek smartphone memiliki produk andalannya sendiri. Tak terkecuali untuk brand besar asal Korea Selatan yakni Samsung.

Akhir-akhir ini pihak Samsung kembali serius mengembangkan produknya di harga 2 jutaan. Hal ini dapat terlihat dengan banyaknya ponsel Samsung yang dikeluarkan pada tahun 2019 lalu. Beberapa di antaranya berada di kisaran harga 2 jutaan.

Bahkan tak tanggung-tanggung, hanya dalam jangka waktu beberapa bulan, pihak Samsung kembali memperkenalkan produk terbarunya kembali dengan spesifikasi tinggi dan harga yang cukup terjangkau.

Bahkan ada banyak sekali produk menarik milik Samsung yang berada di kisaran harga 2 jutaan. Apa Anda sedang mencari smartphone Samsung dengan harga 2 jutaan? Nah berikut merupakan beberapa rekomendasi smartphone Samsung 2 jutaan terbaik yang layak dibeli pada tahun 2020.

Baca Juga Cara cek IMEI Samsung

1. Samsung Galaxy M20 Harga 2 Jutaan

Rekomendasi HP Samsung harga 2 jutaan
credit: Samsung
  • Dimensi : 156.4 x 74.5 x 8.8 mm
  • Chipset : Exynos 7904
  • Processor : Octa-core (2×1.8 GHz Cortex-A73 & 6×1.6 GHz Cortex-A53)
  • Layar : PLS TFT, 6.3 inches, 1080 x 2340 pixels
  • Kamera Belakang : 13 Megapixel + 5 Megapixel
  • Kamera Depan : 8 Megapixel
  • Baterai : Non-removable Li-Po 5000 mAh
  • Berat : 186 g
  • RAM : 4 GB/3 GB
  • Memori : 64 GB/32 GB + microSD, up to 1 TB

Galaxy M20 merupakan smartphone Samsung 2 jutaan pertama yang tidak bisa diremehkan. Mengapa? Sebab ponsel keluaran Samsung yang satu ini hadir dengan spesifikasi yang cukup baik dan masih layak dibeli pada tahun 2020 ini.

Tak hanya itu saja, selain menawarkan performa yang mumpuni, Samsung Galaxy M20 juga dibekali dengan baterai super besar berkapasitas 5.000 mAh. Sektor lain yang membuat Samsung Galaxy M20 terlihat mumpuni dan layak untuk dibeli ponsel ini sudah dibekali dengan dua buah kamera ganda di bagian belakang. Cukup menarik bukan?

2. Samsung Galaxy M10

samsung galaxy m10
credit: The Economic Times
  • Chipset : Exynos 7870 Octa (14 nm)
  • Kamera : Dual 13 MP + 5 MP
  • Baterai : Li-Ion 3400 mAh
  • RAM & Memori : 2 GB & 16 GB

Selian Galaxy M10, smartphone Samsung 2 jutaan selanjutnya yang layak untuk Anda beli adalah Samsung Galaxy M10. Ponsel yang satu ini mampu menawarkan keunggulan tersendiri dibandingkan dengan para kompetitornya.

Salah satu hal yang cukup menarik adalah Galaxy M10 hadir dengan desain yang kekinian dan dilengkapi dengan notch kecil di bagian atas layar.

Tak hanya itu saja, menariknya  Samsung Galaxy M10 juga sudah mengusung layar dengan panel TFT PLS. Jenis panel yang satu ini memang terbilang cukup berbeda dengan panel SuperAMOLED. Kualitasnya cenderung lebih bagus dan oke sehingga mampu menjadi kelebihan dan daya tarik tersendiri bagi Galaxy M10.

Namun hal yang mungkin disayangkan adalah Samsung Galaxy M10 hadir dengan fitur yang kurang lengkap. Galaxy M10 belum dilengkapi dengan sensor sidik jari dan performa yang ditawarkan juga terbilang pas-pasan. Meski demikian Galaxy M10 terbilang cukup menarik untuk dilirik pada jajaran smartphone Samsung 2 jutaan.

3. Samsung Galaxy M40

HP Samsung M40 dengan harga murah
credit: Gadgetren
  • Chipset : Qualcomm SDM675 Snapdragon 675
  • Processor : Octa-core (2×2.0 GHz Kryo 460 Gold & 6×1.7 GHz Kryo 460 Silver)
  • Baterai : Non-removable Li-Po 3500 mAh
  • Layar : PLS TFT, 6.3 inches, 1080 x 2340 pixels
  • Dimensi : 155.3 x 73.9 x 7.9 mm
  • Berat : 168 g
  • Kamera Belakang : 32 Megapixel + 8 Megapixel + 5 Megapixel
  • Kamera Depan : 16 Megapixel
  • RAM : 4 GB/6 GB
  • Memori : 64 GB/128 GB + microSD, up to 1 TB

HP Samsung 2 jutaan terbaik selanjutnya yang layak untuk Anda beli adalah Galaxy M40. Ponsel yang satu ini hadir dengan performa dan spesifikasi yang cukup mumpuni.

Meski harganya berkisar di angka 2 jutaan, M40 sudah dibekali dengan layar dimensi 6.3 inchi yang membuatnya terlihat lebih sempurna dengan dukungan resolusi Full HD Plus.

4. Samsung Galaxy A30

HP samsung harag 2 juta a30
credit: Technologue ID
  • Chipset : Exynos 7904
  • Processor : Octa-core (2×1.8 GHz Cortex-A73 & 6×1.6 GHz Cortex-A53)
  • Layar : Super AMOLED, 6.4 inches, 1080 x 2340 pixels
  • Kamera Belakang : 16 Megapixel + 5 Megapixel
  • Kamera Depan : 16 Megapixel
  • Baterai : Non-removable Li-Po 4000 mAh
  • Berat : 165 g
  • Dimensi : 158.5 x 74.7 x 7.7 mm
  • RAM : 3 GB/4 GB
  • Memori : 32 GB/64 GB + microSD, up to 1 TB

Galaxy A30 merupakan rekomendasi smartphone Samsung 2 jutaan selanjutnya yang masih layak untuk Anda miliki di tahun 2020 ini. Ponsel keluaran Samsung yang satu ini hadir dengan layar penuh super Amoled dengan dimensi 6,4 inch.

Dengan hadirnya prosesor semacam itu tentu membuat Samsung Galaxy A30 mampu mendukung berbagai kegiatan multimedia. Hal menarik lainnya yang bisa Anda jumpai pada Galaxy A30 adalah ponsel ini sudah mengusung kamera ganda yang memungkinkan Anda untuk bisa mendapatkan hasil jepretan yang lebih jernih dan berkualitas.

5. Samsung Galaxy A20e

HP Samsung dengan range harga 2 jutaan
credit: Netbookcheck
  • Chipset : Exynos 7884 (14 nm)
  • Processor : Octa-core (2×1.6 GHz Cortex-A73 & 6×1.35 GHz Cortex-A53)
  • Baterai : Non-removable Li-Po 4000 mAh
  • Layar : PLS TFT , 5.8 inches, 720 x 1560 pixels pixels
  • Dimensi : 158.4 x 74.7 x 7.8 mm
  • Berat : 169 g
  • Kamera Belakang : 13 Megapixel + 5 Megapixel
  • Kamera Depan : 8 Megapixel
  • RAM : 3 GB
  • Memori : 32 GB + microSD, up to 1 TB

Memang ada banyak sekali rekomendasi HP Samsung 2 jutaan yang layak untuk Anda miliki. Samsung Galaxy A20e juga layak untuk Anda pertimbangkan. Ponsel keluaran Samsung yang satu ini dijual dengan harga 2 jutaan.

Meski demikian Galaxy M20e sudah dibekali dengan spesifikasi yang cukup mumpuni dengan kapasitas baterai yang cukup besar hingga 4.000 mAh.

6. Samsung Galaxy A20s

samsung galaxy a20s terbaik
credit: Cashify
  • Chipset : Snapdragon 450
  • Processor : Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53
  • Baterai : Non-removable Li-Po 4000 mAh
  • Dimensi : 163.3 x 77.5 x 8 mm
  • Berat : 183 g
  • Layar : IPS LCD, 6.5 inches, 720 x 1560 pixels
  • Kamera Belakang : 13+8+5 Megapixel
  • Kamera Depan : 8 Megapixel
  • RAM : 3 GB
  • Memori : 32 GB + microSD, up to 1 TB

Entah layak disebut sebagai penerus atau tidak, namun Samsung Galaxy A20s memang hadir dengan spesifikasi yang jauh lebih baik dari Galaxy A20. Tak hanya itu, Galaxy A20s juga masuk ke jajaran HP Samsung 2 jutaan yang layak untuk dimiliki.

Ponsel ini hadir dengan 3 buah kamera belakang yang didukung dengan chipset snapdragon 450 dan kapasitas RAM 3 GB.

7. Samsung 2 Jutaan Galaxy A20

HP Samsung dengan harga 2 jutaan
credit: Toms Guide
  • Chipset : Exynos 7884
  • Processor : Octa-core (2×1.6 GHz Cortex-A73 & 6×1.35 GHz Cortex-A53)
  • Baterai : Non-removable Li-Po 4000 mAh
  • Dimensi : 158.4 x 74.7 x 7.8 mm
  • Berat : 169 g
  • Layar : Super AMOLED, 6.4 inches, 1080 x 2340 pixels
  • Kamera Belakang : 13 Megapixel + 5 Megapixel
  • Kamera Depan : 8 Megapixel
  • RAM : 3 GB
  • Memori : 32 GB + microSD, up to 1 TB

Galaxy M20 juga masuk ke dalam jajaran HP Samsung 2 jutaan yang layak untuk dimiliki. Bagaimana tidak, Galaxy M20 sudah hadir dibekali layar lebar dengan panel Amoled yang terkenal tajam. Tak hanya itu saja, Samsung Galaxy M20 juga hadir dengan 3 buah kamera ganda yang dikombinasikan dengan baterai berkapasitas 4.000 mAh.

Cukup menarik bukan? Tak hanya itu saja, Samsung Galaxy M20 juga sudah menghadirkan layar Super AMOLED 6,4 inci. Demi menambah kenyamanan penggunanya, Samsung Galaxy M20 sudah didukung dengan RAM berkapasitas 3 GB dan ROM 32 GB yang bisa diperluas hingga 1 TB dengan slot microSD khusus.

M20 juga menawarkan USB Type-C yang memudahkan pengguna saat mengisi daya.

8. Samsung Galaxy A10s

Rekomendasi HP Samsung harga 2 juta
credit: The Indian Express
  • Chipset : Mediatek MT6762 Helio P22 (12 nm)
  • CPU : Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53
  • GPU : PowerVR GE8320
  • Baterai : Non-removable Li-Po 4000 mAh
  • Layar : IPS LCD 6,2 inci
  • Resolusi Layar : 720 x 1520 pixels
  • Kamera Belakang : Dual 13 MP + 2 MP
  • Kamera Depan : 8 MP, f/2.0
  • Memori Internal : 32 GB 2 GB RAM, 32 GB 3 GB RAM
  • Memori Eksternal : microSD, up to 256 GB (dedicated slot)

Galaxy 10s merupakan jajaran HP Samsung 2 jutaan terbaik selanjutnya yang bisa Anda pilih. Ponsel ini hadir dengan desain yang simpel nan kompleks dan tersedia dalam pilihan warna yang cocok digunakan oleh semua usia. Baik itu orang dewasa maupun anak muda.

Samsung A10s sendiri dinilai cukup baik untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Samsung A10s sudah dibekali dengan ruang penyimpanan yang cukup luas yakni 32 GB yang bisa ditambah memori eksternal hingga 256 GB. Sedangkan untuk daya tahan baterai, A10s mampu bertahan lebih dari satu hari untuk penggunaan normal.

Untuk sektor kameranya, Samsung A10s sendiri hadir dengan pengaturan dual kamera belakang. Hadirnya 2 buah kamera ini memungkinkan Anda untuk bisa menghasilkan bidikan dan rekaman yang berkualitas dan layak untuk mengisi album foto pada sosial media Anda.

9. Samsung Galaxy A10

rekomendasi HP Samsung 2 Jutaan
credit: Youtube
  • Chipset : Exynos 7884 Octa
  • Baterai : Li-Ion 3400 mAh
  • Kamera : 13 MP
  • RAM & Memori : 2 GB & 32 GB

Bagi Anda yang sedang mencari HP Samsung 2 jutaan yang unik dan menarik, Samsung Galaxy A10 merupakan rekomendasi yang bisa Anda coba. Sebenarnya ponsel yang satu ini menawarkan spesifikasi yang pas-pasan namun masih tergolong bagus untuk ponsel besutan Samsung.

Galaxy A10 hadir dibekali 6,2 inci dengan resolusi HD+ 720 x 1520 piksel.

Sedangkan dari sektor dapur pacunya, Galaxy A10 dibekali dengan Exynos 7884 octa yang dikombinasikan dengan RAM 2 GB dan ROM 32 GB. Sedangkan dari segi kameranya, Samsung Galaxy A10 hadir dengan kamera depan beresolusi 5 MP dan kamera belakang beresolusi 13 MP.

10. Samsung Galaxy J5 Pro

HP Samsung terbaik di harga 2 juta
credit: Youtube
  • Processor : Octa-core 1.6 GHz Cortex-A53
  • Layar : Super AMOLED, 5.2 inches, 720 x 1280 pixels
  • Baterai : Non-removable Li-Ion 3000 mAh
  • Dimensi             : 146.2 x 71.3 x 8 mm
  • Berat : 160 g
  • Kamera Belakang : 13 Megapixel
  • Kamera Depan : 13 Megapixel
  • RAM : 2 GB
  • Memori : 16 GB (Support MicroSD)
  • Jaringan : 4G LTE

Meski bukan termasuk jajaran HP keluaran baru dari Samsung, namun Galaxy J5 Pro juga merupakan pilihan HP Samsung 2 jutaan yang cukup menarik. Ada banyak sekali fitur premium yang bisa Anda temui pada Galaxy J5 Pro.

Salah satunya kamera depan dan belakang yang sama-sama hadir dengan resolusi 13 MP yang siap memenuhi kebutuhan selfie para penggunanya.

11. Samsung Galaxy A3 (2017) Sekarang Cuma 3 Juta

HP Samsung pilihan terbaik
credit: GSM Arena
  • Processor : Octa-core 1.6 GHz Cortex-A53
  • Baterai : Non-removable Li-Ion 2350 mAh
  • Dimensi : 135.4 x 66.2 x 7.9 mm
  • Berat : 138 g
  • Layar : Super AMOLED, 4.7 inches, 720 x 1280 pixels
  • Kamera Belakang : 13 Megapixel
  • Kamera Depan : 8 Megapixel
  • RAM : 2 GB
  • Memori : 16 GB (Support MicroSD)
  • Jaringan : 4G LTE

Galaxy A3 (2017) merupakan rekomendasi HP Samsung 23 jutaan selanjutnya yang bisa Anda pilih. Harga Samsung Galaxy A3 (2017) terbilang cukup banyak.

Namun menariknya ponsel keluaran Samsung yang satu ini sudah dibekali dengan panel super AMOLED dan resolusi kamera yang mumpuni. Baik untuk kamera depan maupun kamera belakang.

12. Samsung Galaxy J7 2018

HP Samsung pilihan terbaik
credit: Size screen
  • Chipset : Exynos 7570 Quad (14 nm)
  • Processor : Quad-core 1.4 GHz Cortex-A53
  • Baterai : Li-Po 3300 mAh
  • Dimensi : 153.2 x 76.2 x 8.6 mm
  • Berat : 181 g
  • Layar : PLS TFT 5.5 inches, 720 x 1280 pixels, 16:9 ratio
  • Kamera Belakang : 13 MP
  • Kamera Depan : 13 MP
  • Ram : 2 GB
  • Memori : 16/32 GB (Support MicroSD)

Samsung Galaxy J7 merupakan salah satu pilihan menarik bagi Anda yang sedang mencari HP Samsung 2 jutaan. Meski bukan termasuk ke dalam golongan smartphone flagship keluaran terbaru dari Samsung, namun J7 sudah dilengkapi dengan berbagai kelebihan.

Sektor kamera merupakan salah satu hal yang bisa diandalkan dari ponsel keluaran Samsung yang satu ini.

13. HP Samsung Galaxy J8 dengan Harga 2 Juta

HP Samsung dengan kualitas terbaik
credit: Shopback
  • Chipset : Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 (14 nm)
  • Processor : Octa-core 1.6 GHz Cortex-A53
  • Baterai : Li-Ion 3500 mAh
  • Dimensi : 159.2 x 75.7 x 8.2 mm
  • Berat : 177 g
  • Layar : Super AMOLED 6.0 inches, 720 x 1480 pixels, 18.5:9 ratio
  • Kamera Belakang : 16 MP dan 5 MP
  • Kamera Depan : 16 MP
  • RAM : 3/4 GB
  • Memori : 32/64 GB (Support MicroSD)

Galaxy J8 merupakan rekomendasi HP Samsung 2 jutaan terakhir yang bisa Anda pilih. Meski Galaxy J8 tidak tergolong ke dalam ponsel Samsung keluaran terbaru, namun ponsel yang satu ini sudah dibekali dengan beberapa kelebihan yang membuatnya terlihat semakin menawan.

Salah satunya hadirnya layar super amoled dan dual kamera di bagian belakang.

Nah, di atas merupakan beberapa spesifikasi dan rekomendasi HP Samsung 2 jutaan terbaik yang masih layak dibeli pada tahun 2020. Beberapa jenis ponsel di atas tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Jadi jangan terburu-buru ya, pastikan Anda tahu apa saja kelebihan dan kekurangan dari smartphone yang hendak dibeli.

Leave a Comment