Cara Repost IG tanpa Aplikasi & Bisa Banyak Sekaligus Postingan Terbaru

Cara Repost IG – Instagram merupakan salah satu media sosial yang sangat banyak penggunanya di dunia. Salah satu fitur andalan IG adalah repost. Repost biasanya dilakukan untuk mengunggah ulang foto atau video yang menarik. Dari repost tersebut, Anda bisa membagikan postingan yang menarik ke followers Anda.

Tenang saja, Instagram menyediakan fitur repost yang legal. Hal ini karena repost dapat dilakukan langsung dari aplikasi IG sendiri. Akan tetapi, Anda juga bisa melalui aplikasi pihak ketiga. Berikut ini tutorial-tutorial cara repost postingan instagram yang bisa Anda praktekkan sendiri.

Cara Repost IG Tanpa Aplikasi

cara repost feed instagram
credit: Jalan Tikus

Cara repost IG bisa Anda lakukan tanpa aplikasi. Hal ini makin memudahkan Anda karena tidak perlu repot-repot mengunduh aplikasi dulu. Di bawah ini ada tutorial repost IG yang bisa Anda lakukan sendiri.

1. Repost melalui Instagram Story

Anda bisa melakukan cara repost IG di Story Anda. Apabila ada yang mengirim mention ke akun IG Anda, Anda bisa repost melalui instastory. Caranya cukup mudah, yaitu:

  • Bukalah direct message pada IG Anda
  • Selanjutnya, pilihlah pesan yang telah dikirim oleh pengguna IG lain yang mengirim mention ke Anda
  • Klik Add to Your Story di bawah IG Story akun tersebut
  • Kemudian, Anda bisa menambahkan emoticon, teks, ataupun stiker
  • Setelah itu, klik Send to di bagian pojok kiri bawah
  • Langkah terakhir, pilihlah Your Story. Nantinya, akan muncul di IG Story Anda

Cukup mudah kan cara repost IG di atas.

2. Repost Melalui Instagram Feed

Cara repost IG ke feed sangat mudah untuk dilakukan. Akan tetapi, cara ini hanya bisa dilakukan bila akun pemilik feed tersebut tidak diprivasi. Berikut ini tutorial repost IG ke feed.

  • Pertama, pilihlah foto atau video yang ada di feed. Pastikan dulu Anda telah mendapat persetujuan dari akun tersebut untuk mengunggah ulang
  • Selanjutnya, klik icon pesawat kertas di bagian bawah konten yang ingin dipilih
  • Lalu, pilihlah opsi Add Post to Your Story
  • Kemudian, lakukan pengaturan pada IG Story Anda sebelum melakukan repost. Anda bisa memberi sebuah emoticon, teks, ataupun stiker
  • Setelah itu, klik Send to di bagian pojok kanan bawah
  • Terakhir klik Your Story dan selesai.

Anda sudah berhasil mengunggah ulang foto atau videonya. Sangat mudah bukan?!

3. Repost Melalui Webstagram

Jika repost sebelumnya menggunakan fitur bawaan IG, kali ini ada cara repost instagram melalui website. Salah satu dari website tersebut adalah webstagram. Website ini menawarkan jasa untuk stalking IG.

Untuk mengakses webstagram, Anda bisa membukanya melalui browser di perangkat Anda. Webstagram tidak hanya untuk stalking IG, akan tetapi juga bisa untuk repost IG. Lantas, bagaimana caranya? Simaklah tutorialnya dibawah ini:

  • Langkah pertama, kunjungi webstagram melalui browser di perangkat yang Anda gunakan. Bisa HP, laptop atau komputer
  • Selanjutnya, masukkan username akun IG-nya lalu klik search
  • Jika sudah muncul hasil pencariannya, klik hasil pencarian tersebut
  • Setelah memilih akun IG yang dicari, Anda bisa memilih-milih foto yang diinginkan. Bila sudah menemukannya, klik download
  • Tunggulah sampai proses download-nya selesai. Jika sudah selesai, Anda tinggal masuk ke aplikasi IG Anda
  • Kemudian, postinglah hasil download dari webstagram tersebut.

Metode ini juga termasuk cara repost IG. Meskipun cara ini mudah, akan tetapi webstagram tidak bisa untuk mendownload atau repost content yang berupa video.

Cara Repost IG Sekaligus Banyak

cara repost postingan instagram sekaligus
credit: oke guys com

Selain tutorial repost foto atau video satu saja, ada juga tutorial cara repost IG sekaligus banyak.

Baca Juga: Ukuran Post Instagram yang Sesuai

Berikut ini caranya dengan menggunakan bantuan aplikasi Instarepost. Cara penggunaannya yaitu:

  • Pertama, instal aplikasi Instarepost terlebih dahulu
  • Selanjutnya, buka aplikasinya dan bukalah umpan IG melalui aplikasi Anda
  • Pilihlah foto atau video yang akan Anda repost sekaligus. Lalu, salin URL
  • Setelah itu, Repost Now akan muncul. Anda dapat mengeditnya terlebih dahulu
  • Apabila sudah selesai mengedit, klik repost dan selesai.

Itulah cara repost IG sekaligus banyak.

Cara Repost IG Story Orang Lain Tanpa Mention

cara repost story instagram
credit: Youtube

Agar Anda bisa repost IG Story orang lain, Anda harus melakukannya sebelum 24 jam. Dengan begitu, Anda masih bisa untuk melakukan repost IG Story orang lain. Berikut ini cara repost IG Story orang lain tanpa mention:

  • Bukalah aplikasi IG Anda dan carilah instastory yang ingin di repost
  • Selanjutnya, klik icon pesawat kertas. Anda akan menemukan dua pilihan, yaitu mengirim ke orang lain atau menambahkan ke story Anda
  • Lalu, pilihlah Add Post to Your Story
  • Saat masuk ke menu pengeditan IG Story, Anda bisa menambahkan emoticon, teks, atau ganti background-nya
  • Apabila sudah selesai, klik Send to
  • Setelah itu, klik Share pada menu Your Story. Dengan demikian Anda telah berhasil repost ke IG Story Anda.

Selesai, cukup mudah kan tutorial ini untuk dilakukan.

Cara Repost Video di Instagram

cara repost postingan video instragam
credit: Youtube

Ada banyak cara repost IG, tidak hanya untuk foto, tetapi video juga bisa. Salah satunya menggunakan Repost for Instagram. Aplikasi ini telah diunduh sebanyak 10 juta lebih di Play Store.

Beberapa tips Repost Lainnya ada di sini: Instagram Regram

Aplikasi ini juga dapat digunakan pada perangkat Android maupun iOS. Berikut cara penggunaannya:

  • Unduh aplikasinya terlebih dahulu
  • Setelah selesai, bukalah IG Anda dan pilih video yang akan Anda repost
  • Selanjutnya, salin URL atau salin tautan
  • Setelah itu, video yang telah Anda pilih akan muncul pada beranda aplikasi ini. Di sini, Anda bisa mengganti caption atau tetap menggunakan caption dari video tersebut
  • Apabila sudah selesai, klik Repost.

Postingan video akan muncul pada feed IG Anda. Sangat mudah bukan tutorial di atas.

Cara Repost Postingan IG Terbaru

cara repost postingan terbaru instagram
credit: Tech Engage

Cara melakukan repost IG tentu saja bisa untuk banyak konten. Tidak hanya postingan lama, akan tetapi juga bisa untuk postingan IG terbaru. Cara yang sering dipakai adalah melalui IG Story. Berikut ini caranya:

  • Bukalah aplikasi IG Anda
  • Lalu, cari dan buka DM yang mengirim tag di akun IG Anda. Klik Add to Your Story
  • Selanjutnya, klik Send to dan pilih Your Story.

Maka, postingan IG terbaru tersebut akan ada di IG Story Anda. Sangat mudah sekali tutorial di atas untuk dilakukan.

Itulah dia beragam tutorial cara repost IG yang bisa Anda praktekkan. Tentu saja, tutorial di atas dapat Anda lakukan kapanpun dan dimanapun. Tinggal pilih saja mana yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda. Apakah mau melalui aplikasi IG itu sendiri, melalui website, ataupun memakai bantuan aplikasi lain. Selamat mencoba!

Leave a Comment