Tidak dipungkiri jika terlalu sering melihat sesuatu yang sama secara terus menerus dan dalam waktu yang lama akan menimbulkan rasa bosan. Hal semacam ini bisa saja muncul ketika Anda melihat wallpaper chat WhatsApp yang hanya itu-itu saja dan terkesan biasa saja.
Nah, meskipun sepele, mengganti wallpaper chat pada WhatsApp adalah hal yang menarik untuk dilakukan guna mendapatkan tampilan WhatsApp yang baru. Tidak hanya itu, dengan wallpaper yang baru, Anda tentu akan mendapatkan kesan aplikasi WhatsApp yang semakin keren dan menyenangkan untuk digunakan.
Pada kesempatan ini akan dibahas bagaimana cara untuk mengubah wallpaper pada WhatsApp dengan mudah. Penasaran bagaimana cara yang perlu dilakukan? Simak ulasan selengkapnya!
Table of Contents
Cara Mengubah Wallpaper Chat WhatsApp

Setelah sebelumnya memunculkan tema dark atau gelap untuk pembaruan tampilan, WhatsApp kini menghadirkan fitur terbaru yang bisa digunakan untuk mengubah wallpaper dengan sangat mudah. Tentu saja, dengan beragam fitur yang ditawarkan tersebut nantinya Anda bisa mendapatkan tampilan WhatsApp yang lebih fresh agar tidak membosankan.
Selain itu, dengan adanya fitur baru ini, tentu Anda tidak perlu menggunakan WhatsApp versi MOD untuk mendapatkan tampilan WhatsApp yang lebih menarik dan juga mengesankan. Nah, untuk mengubah wallpaper chat pada aplikasi WhatsApp, ada beberapa cara yang bisa dilakukan, yaitu:
-
Menggunakan setelan WhatsApp

Untuk mengubah wallpaper WhatsApp, Anda hanya perlu melakukan langkah yang bisa dikatakan sangat mudah dan sangat cepat. Dalam hal ini, gunakan menu setelan atau pengaturan yang ada di dalam aplikasi WhatsApp tersebut.
Untuk lebih jelasnya, simak uraian berikut ini:
- Pertama, buka aplikasi WhatsApp yang sudah Anda instal di smartphone yang digunakan
- Setelah itu, klik titik tiga yang ada pada bagian pojok kanan atas dan kemudian pilih setelan
- Nah, di dalam menu setelan tersebut, silahkan pilih chat
- Di dalam menu chat, pilih opsi wallpaper yang terletak di bagian bawah opsi tema
- Klik opsi wallpaper
- Jika Anda menggunakan tema gelap, maka Anda akan mendapatkan opsi meredupkan wallpaper
- Untuk mengubah wallpaper yang digunakan, klik menu wallpaper
- Ada beberapa pilihan wallpaper yang tersedia di dalam opsi tersebut, yaitu cerah, gelap, warna solid dan foto saya
- Klik opsi cerah jika Anda ingin menggunakan wallpaper dengan dasar warna yang cenderung cerah
- Klik opsi gelap jika Anda ingin menggunakan wallpaper yang memiliki dasar warna cenderung gelap
- Klik warna solid untuk menggunakan wallpaper dengan detail warna solid polos
- Klik foto saya untuk menggunakan foto yang tersimpan di dalam galeri sebagai wallpaper WhatsApp yang baru
- Atau, Anda juga bisa memilih opsi wallpaper default untuk mengembalikan wallpaper WhatsApp seperti opsi aslinya
- Selesai
Setelah langkah di atas, Anda hanya perlu menekan tombol kembali dan membuka WhatsApp lagi. Nah, nantinya, wallpaper pada WhatsApp yang Anda gunakan sudah berubah dengan gambar sesuai dengan apa yang Anda pilih tadi.
Tentu saja, cara di atas bisa dilakukan dengan sangat mudah dan Anda pun akan mendapatkan banyak pilihan wallpaper yang menarik. Hanya saja, ada baiknya jika Anda memastikan bahwa versi WhatsApp yang digunakan adalah versi terbaru agar pembaruan fitur ini bisa Anda nikmati.
-
Chat WhatsApp

Fitur lain yang sangat menarik terkait wallpaper pada WhatsApp adalah mengubah wallpaper untuk tiap chat yang berbeda. Ini adalah fitur yang cukup unik dan tentu saja mengesankan. Pasalnya, Anda bisa mengatur wallpaper WhatsApp yang berbeda untuk kontak WhatsApp yang berbeda pula.
Tentu, untuk Anda yang ingin memberikan kesan berbeda pada kontak-kontak dari orang tersayang, maka fitur ini bisa dijadikan pilihan yang tepat. Nah, jika Anda tertarik dengan fitur ini, cara untuk mengubah wallpaper WhatsApp per kontak chat yang berbeda adalah sebagai berikut:
- Pertama, buka aplikasi WhatsApp Anda terlebih dahulu
- Jika sudah, pilih salah satu kontak pada WhatsApp yang Anda miliki
- Apabila sudah, ketuk sebagaimana Anda ingin mengirim pesan WhatsApp seperti biasa
- Nah, di dalam opsi chat pada kontak WhatsApp tertentu tersebut, klik pada titik tiga yang ada di bagian pojok kanan atas
- Pilih opsi wallpaper yang disediakan
- Anda akan diarahkan ke opsi wallpaper custom dengan beberapa pilihan yang berbeda, yaitu wallpaper tema cerah, gelap, warna solid dan foto saya
- Klik opsi wallpaper sesuai dengan keinginan Anda
- Atau, Anda juga bisa memilih wallpaper default untuk mengembalikan jenis wallpaper seperti apa yang digunakan WhatsApp secara default
- Jika sudah memilih gambar yang hendak digunakan untuk wallpaper, terutama pada opsi cerah dan gelap, klik unduh
- Tunggu proses unduh hingga selesai dan klik opsi setel wallpaper
- Anda akan mendapatkan dua opsi, yaitu menggunakan wallpaper tersebut hanya untuk kontak tertentu saja ataupun menggunakan wallpaper yang sama untuk kontak dengan tema yang sama
- Tentukan pilihan Anda dan set wallpaper WhatsApp yang baru
- Selesai
Setelah langkah terakhir tersebut, Anda hanya tinggal menekan tombol kembali. Nantinya, ketika Anda membuka kontak chat yang tadi dipilih, maka wallpaper WhatsApp sudah berubah dengan gambar yang Anda pilih tadi.
Kedua cara di atas bisa dijadikan opsi yang tepat untuk mengubah wallpaper WhatsApp dengan sangat mudah. Tentu, Anda bisa memilih mana opsi wallpaper yang Anda gunakan apakah untuk keseluruhan chat WhatsApp ataupun hanya untuk kontak tertentu saja.
Tips Memilih Gambar Wallpaper WhatsApp

Dengan fitur yang disediakan WhatsApp, Anda kini bisa mengubah wallpaper aplikasi WhatsApp dengan sangat mudah. Tidak hanya itu, WhatsApp pun menyediakan cukup banyak pilihan gambar yang bisa dijadikan wallpaper yang sangat menarik.
Namun, jika Anda merasa bahwa gambar yang tersedia cenderung kurang menarik ataupun Anda ingin menjadikan foto seseorang yang spesial untuk wallpaper, ada beberapa tips yang perlu diperhatikan terkait pemilihan gambar yang tepat. Tips ini penting agar tampilan wallpaper WhatsApp terlihat lebih menarik.
Untuk memilih gambar yang tepat guna dijadikan wallpaper, simak tips berikut:
- Pilih gambar dengan resolusi yang tinggi agar tidak pecah ketika digunakan menjadi wallpaper WhatsApp
- Gunakan gambar dengan ukuran pixel yang sesuai dengan anjuran WhatsApp agar nantinya gambar yang dipilih bisa dijadikan wallpaper secara utuh dan terlihat lebih keren
- Pilih gambar yang portrait dan bukan landscape. Hal ini penting karena pada dasarnya WhatsApp menggunakan layar portrait sehingga gambar landscape nantinya tidak bisa digunakan dengan maksimal
Dengan tips di atas, tentu Anda nantinya bisa memilih gambar yang tepat untuk menjadi wallpaper WhatsApp yang lebih menarik. Sebagai tambahan, perlu diketahui bahwa cara mengubah wallpaper WhatsApp ini hanya berlaku untuk aplikasi WhatsApp versi mobile atau untuk smartphone saja.
Kumpulan Background WhatsApp

Anda yang menggunakan WhatsApp versi desktop kemungkinan besar tidak bisa menggunakan fitur ini dan masih harus menggunakan wallpaper WhatsApp yang original. Bisa jadi, setelah fitur ini resmi tersedia di WhatsApp mobile, nantinya WhatsApp desktop juga akan menyusul.